Hari raya Nyepi biasa digunakan orang seperti kami untuk melepaskan penat dan berlibur di villa/hotel. Diselimuti dengan hijaunya sawah dan hutan Ubud, Desa Visesa menjadi pilihan kami. Alasan utama kami adalah di Visesa ‘katanya’ kami dapat merasakan nuansa seperti kembali ke alam, belajar budaya Bali, sekaligus berlibur dengan suasana pedesaan. Mari kita liat bener kah Visesa itu Back to Nature banget!
Lokasi
Hanya berjarak 5 menit dari pusat kota Ubud, Desa Visesa ternyata memang memiliki suasana yang sangat berbeda dengan pusat kota. Dengan luas 6,5 hektar (iya bener, enam setengah hektar!), area resort ini dipenuhi dengan pepohonan dan tanaman hijau dan rindang; dan tentunya udara yang sejuk dan segar bak di pedesaan.
WELCOME & CHECK-IN
Suasana alami pedesaan Bali langsung terasa kental ketika kami memasuki area Desa Visesa Ubud. Turun dari mobil kami langsung disambut dengan jembatan besar yang menjadi penghubung menuju ke Lobby utama. Berbagai elemen arsitektur Bali terlihat melengkapi desain Lobby yang modern minimalis, sebuah perpaduan yang unik.
Udara panas pun tidak terasa karena suara air gemericik dari kolam renang yang berada disebelah Lobby mengiringi lantunan merdu lagu instrumental Bali yang diputar.
Leave a reply